terkini

Setelah Positif Menjadi Anggota DPRD Kab-Sukabumi H.M.Loka Tresnajaya Tasyakuran Untuk Memanjatkan Rasa Syukur Kepada Allah SWT

Patroli Sukabumi
, Jumat, Maret 08, 2024 WIB Last Updated 2024-03-08T11:58:21Z

 


PATROLI SUKABUMI.CO.ID--Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sukabumi telah menyelesaikan tahapan Pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Sukabumi.Dari hasil perolehan suara Pemilu 2024 DPRD Kabupaten Sukabumi di daerah pemilihan (Dapil) 2 yang telah disahkan dalam pleno rekapitulasi penghitungan suara oleh KPU Kabupaten Sukabumi. Partai Golkar total suara 45024. Dapil II Kabupaten Sukabumi meliputi Kecamatan Parungkuda, Bojonggenteng, Parakansalak, Cicurug, Cidahu, Kalapanunggal, Kabandungan, dan Kecamatan Ciambar.Untuk daerah pemilihan II Kabupaten Sukabumi memiliki 10 kursi legislatif, Salah satu diantaranya calon anggota DPRD Kabupaten Sukabumi dengan raihan suara dari Dapil II yang berhasil dihimpun oleh H.M Loka Tresnajaya dari Partai Golongan Karya (Golkar) dengan raihan suara perseorangan 11.207. (Jum,at 08-03-2024 )

Terpantau Patroli Sukabumi Sejak diumumkan  oleh KPU Kab-Sukabumi secara resmi Namanya H.M Loka Tresnajaya dari Partai Golongan Karya (Golkar )masuk sebagai anggota DPRD Kab-Sukabumi yang baru. H.M.Loka Tresnajaya untuk memanjat rasa Syukur kepada Allah SWT. Mengadakan tasyakuran di Base Camp di Garasi yang berlokasi benda legok Desa Benda. Tasyukuran ini dihadiri oleh puluhan masyarakat sekitar  dari berbagai kalangan dan lapisan masyarakat, dengan penuh antusias, untuk turut serta memberikan semangat dan mendoakan H.M.Loka Tresnajaya agar dalam menjalankan amanah tersebut, selalu amanah serta mendapatkan petunjuk dari Allah SWT. H.M.Loka Tresnajaya didampingi istrinya pada kesempatan ini, dengan penuh rasa haru, mengucapkan ribuan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut mendukungnya terutama kepada warga cicuruh Dapil II. Sehingga dirinya berhasil menjadi anggota Dewan Kab-Sukabumi.


Dalam kesempatanya H.M.Loka Tresnajaya mengungkapkan “Saya merasa bersyukur kepada Allah SWT yang memberi anugerah dan amanah sebagai anggota DPRD Kab-Sukabumi dari perwakilan Dapil II. Sebagai bagian dari putra daerah dari Kecamatan Cicurug . Saya memiliki tanggung jawab besar terhadap laju pertumbuhan ekonomi dan social wilayah ini. Saya harus mampu mengembalikan kepercayaan rakyat dengan kerja kerasnya membangun wilayah ini. Bila tidak maka pemilu yang akan datang nanti masyarakat tidak akan mempercayainya lagi. Saya banyak minta bimbingan kepada Kakak Saya ( HM Agus Mulyadi, SE. MH) yang tentunya sudah banyak makan garam didunia perpolitikan ini. Saya yang berawal dari  Partai Golkar dan baru dengan raihan suara  11.207. Tentunya masyarakat berharap mampu  Saya mengajak dewan lainnya untuk membangun bersama Kecamatan Cicurug dan daerah lainnya ke arah lebih baik dan lebih maju. Terimah kasih atas doa dan dukungan semuanya, saya sekeluarga mengucapkan terima kasih sebesar-sebasarnya. Saya juga memohon doa serta saran dan bimbingan yang positif dan membangun, dalam menjalankan jabatannya kedepan dari semua pihak,  baik itu dari masyarakat umum, tokoh agama, masyarakat, kalangan kaum muda, aktivis dan lainnya. Tidak bisa membangun Cicurug sendirian, jadi saya harapkan dukungan dan sport dari semuanya.”Ungkap Loka sambil menghela air mata yang menetes dipipinya.*( ACHON /GUNTA )


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Setelah Positif Menjadi Anggota DPRD Kab-Sukabumi H.M.Loka Tresnajaya Tasyakuran Untuk Memanjatkan Rasa Syukur Kepada Allah SWT

Terkini