terkini

Dewi Asmara Sosialisasikan Program KIE Guna Percepatan Penurunan Stunting di Wilayah Jawa Barat

Patroli Sukabumi
, Kamis, Agustus 24, 2023 WIB Last Updated 2023-08-25T05:38:37Z


 
PATROLI SUKABUMI |  Anggota Komisi IX DPR-RI Fraksi Partai Golkar Hj.Dewi Asmara.SH.MH. Menggelar acara promosi KIE (Komunikasi Informasi Edukasi)  Program Percepatan Penurunan Stunting di Wilayah Jawa Barat.Di Kabupaten Sukabumi acara ini dilaksanakan di Desa Benda, Kecamatan Cicurug. Dalam acara ini Bu Dewi menggandeng Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Jawa Barat, dalam melaksanakan kegiatan acaranya.Jum'at (25/08/2023).

Dalam kesempatan paparanya Bu Dewi mengungkapkan Bahwa Informasi  promosi KIE adalah program percepatan penurunan stunting di wilayah khusus. Saya bersama BKKBN provinsi dan DPPKB Kabupaten Sukabumi juga terus berusaha dalam melakukan penurunan stunting kelevel yang lebih rendah.

"Kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi stunting yang ada di Kabupaten Sukabumi khususnya di Wilayah Kecamatan Cicurug.Sebab didaerah Jawa Barat terdapat total 27-Kodya dan Kabupaten. Sukabumi urutan no 26 Stuntingnya dan mendapat perhatian khusu," ungkapnya.

Stunting adalah Kekurangan Gizi yang kronis sehinggah daya tangkap Sel Otaka atau Respon Otak yg terbatas atau Lemot (Lemah Otak ). Penyebab dari Stunting adalah antara lain pertama Makanan yang bergizi buruk, kedua pernikahan usia dini, ketiga faktor ekonomi, dan keempat pola pemberian ASI yang salah.

"Sudah waktunya kita mencegahan Stunting sejak dini.Untuk menyiptakan Kwalitas pembangunan sumber daya manusia di Indonesia lebih baik. Agar tahun yg akan datang Indonesi lebik baik lagi Stuntingnya.”pungkas Dewi Asmara. 
 
Dalam kesempatan acara ini Dewi Asmara  memberikan sejumlah hadiah bagi masyarakat yang bisa menjawab pertanyaan.Dalam sesi acara tanya jawab dan bagi Masyarakat yang bisa menjawab dengan benar. *( GUNTA )



Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Dewi Asmara Sosialisasikan Program KIE Guna Percepatan Penurunan Stunting di Wilayah Jawa Barat

Terkini